3 Lagu Berbahasa Sunda yang Pernah Viral di Tiktok


infomjlk.id - Tiktok saat ini sudah banyak menampilkan berbagai konten video menarik. Mulai dari video lucu-lucuan hingga konten edukasi dan promosi. Sebenarnya ada berbagai macam konten yang dapat dibuat oleh kreator untuk menarik perhatian banyak orang. Konten yang dibuat di Tiktok biasanya menggunakan backsound berupa musik trend saat itu dan disesuaikan dengan videonya. Ada beberapa lagu sunda yang sempat viral di Tiktok dan digunakan bahkan dinyanyikan oleh banyak orang. Beberapa lagu tersebut ialah:

1. "Runtah" by Doel Sumbang


Lagu ini merupakan lagu yang sangat viral di Tiktok dan masih banyak dinyanyikan hingga saat ini. "Runtah" yang dinyanyikan oleh penyanyi asal Sunda, Doel Sumbang kembali dinyanyikan/diviralkan oleh seorang penyanyi yang sering mengcover lagu sunda yaitu Azmy Z. Lagu ini banyak digunakan di berbagai konten sosial media dan juga banyak di cover oleh penyanyi lain. Bahkan "Runtah" memiliki beberapa versi yang di cover oleh penyanyi asal luar negeri.

2. "Inget ka Mantan" by Wagista TV


Lagu yang satu ini diciptakan oleh Wagista TV lalu dipopulerkan oleh musisi bernama Fanny Sabila. Lagu "Inget ka Mantan" selain sempat viral di Tiktok, lagu ini juga banyak di cover oleh penyanyi Thailand dan beberapa penyanyi Indonesia. Lagu ini juga sempat dinyanyikan dan diviralkan oleh Azmy Z di Tiktok. Hingga saat ini ada banyak konten di Tiktok yang menggunakan backsound lagu "Inget ka Mantan"

3. "Domba Kuring" by Asep Darso


Domba Kuring ialah lagu yang baru-baru ini sedang viral di Tiktok. Lagu yang diciptakan oleh alm. Asep Darso kembali dipopulerkan oleh Azmy Z dan beberapa musisi Reggae lainnya. Lagu ini banyak digunakan oleh content creator Tiktok dalam membuat kontennya. Selain itu juga beberapa musisi Indonesia banyak yang sudah mengcover lagu ini, termasuk para artis dan penyanyi dangdut serta pop Indonesia.

Beberapa lagu diatas merupakan lagu yang sering dijadikan musik koplo maupun reggae. Meskipun genre dari lagu itu sendiri bergenre dangdut, banyak musisi yang mengcovernya menggunakan nada khas masing-masing yang diimprovisasi. Lagu-lagu tersebut dinyanyikan oleh berbagai kalangan usia dan cukup viral di Tiktok.


Anggun L

Post a Comment

0 Comments